Perbandingan Spesifikasi Toyota Raize dengan Kia Sonet

3 min read

Perbandingan Spesifikasi Toyota Raize dengan Kia Sonet

Segmen small SUV dengan harga di bawah Rp300 juta cukup beragam dan begitu menarik pilihan yang tersedia. Dari sekian banyak model, kami melihat kalau Kia Mobil Sonet dan Mobil Toyota Raize ini cukup banyak diminati. Baik Mobil Raize atau Mobil Sonet ini begitu mumpuni untuk mobil harian.

Meskipun demikian, jenis mesin yang digunakan Mobil Raize berbeda dengan Mobil Sonet. Lantas, bagaimana soal performa Mobil Toyota Raize dengan turbo dibandingkan Kia Mobil Sonet yang mengandalkan mesin naturally aspirated?

Tentunya akan menarik disimak karena Mobil Raize ini kapasitas mesinnya cuma 1.0 liter dengan tiga silinder, sedangkan Kia Mobil Sonet bermesin 1.4 liter empat silinder. Karakter keduanya jelas cukup berbeda karena adanya turbo di mesin Mobil Raize membuat tenaganya jadi melonjak cukup besar.

Secara harga, Kia Mobil Sonet Premiere hanya lebih mahal Rp1,55 juta dibandingkan Mobil Raize 1.0 GR Sport CVT TSS Two Tone. Mobil Sonet Premiere dihargai Rp299 juta, sementara Mobil Raize tipe tersebut harganya Rp297.450.000. Lantas, mana jenis mesin yang lebih fun to drive untuk aktivitas harian di jalan perkotaan? Mari kita bandingkan Perbandingan Spesifikasi Toyota Raize dengan Kia Sonet.

Review Kia Sonet 2021

PT Kreta Indo Artha (Kia) selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Kia di Indonesia telah resmi meluncurkan sekaligus mengumumkan harga jual dari Sonet.
Lewat kehadiran mobil ini, Kia ingin menunjukkan bahwa pihaknya serius menggarap merek mobil di Indonesia. Hal ini sudah mulai ditunjukkan pada awal 2020 dengan mendatangkan Kia Seltos.

Kia Sonet memulai debut globalnya pada Agustus 2020 di India. Dari sana pula, Sonet diproduksi dan dikirim ke Indonesia.
Di tempat kelahirannya, Sonet dipasarkan dalam beragam varian dan mesin, sedangkan di Indonesia sendiri hanya ada lima varian. Mesin yang dihadirkan pun hanya satu pilihan, yaitu 1.5 liter.

Khusus pasar Indonesia, Kia Sonet diniagakan dengan harga yang cukup mengejutkan, bahkan lebih murah dari Kia Seltos.
Harga Kia Sonet mulai dari Rp190 jutaan hingga Rp290 jutaan untuk varian tertinggi. Sebagai informasi, Seltos dijual mulai seharga Rp300 jutaan.

Performa Kia Mobil Sonet, Responsif dan Fun to Drive Untuk Lalu Lintas Perkotaan

Menyoal mesin Kia Mobil Sonet untuk Indonesia, compact SUV Korea Selatan ini hanya hadir di Indonesia dalam satu varian mesin bensin, yakni Gamma II DOHC, Dual CVVT berkubikasi 1.497 cc. Mesin 1.5L tersebut mampu menghasilkan tenaga 115 PS di 6.300 rpm dengan torsi puncak 144 Nm di 4.500 rpm. Cukup bertenaga untuk mesin naturally aspirated sebesar itu.

Mesin Mobil Sonet dikawinkan dengan transmisi CVT Intelligent Variable Transmission dengan simulasi delapan percepatan ke penggerak roda depan. Menariknya, karakter berkendara dapat disesuaikan dengan seleksi mode berkendara dan traksi.

Eksterior Kia Sonet

Kia Sonet yang dijual di Indonesia punya dimensi panjang 4.120 mm, lebar 1.790 mm dan tinggi 1.615 mm. Dimensi mobil terdekat yang bisa dibandingkan dengan Kia Sonet adalah Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, PT Kia menjual Sonet dengan 5 varian. Varian-varian yang terendah ada tipe Standard, Active, Smart, Dynamic dan Premiere.

Namun bersamaan penyematan logo Kia terbaru di kap mesin, beberapa varian Kia Sonet 2021 telah dihentikan penjualannya. Dua di antaranya yaitu HTK+ petrol DCT dan diesel automatic.
Sebagai gantinya, Kia telah memperkenalkan varian baru, yaitu HTX petrol DCT dan HTX diesel automatic ke jajaran produknya.

Sebagai pemain baru, Kia Sonet boleh bangga juga sama pilihan warna yang ditawarkan karena pilihan warna untuk spesifikasi Sonet di Indonesia terdiri dari 6 pilihan warna.
Mulai dari warna intense red, aurora black pearl, beige gold, glacier white pearl, iron grey dan intelligency blue.

Interior Kia Sonet
Selanjutnya dalam pembahasan Perbandingan Spesifikasi Toyota Raize dengan Kia Sonet. Tampilan interior Kia Sonet terkesan futuristik dengan adanya perpaduan desain yang menawan. Ada dua skema warna pada kabin mobil yang membedakan model GT Line dengan interior berwarna hitam. Disematkan jahitan berwarna merah serta kombinasi warna hitam dan krem dengan jahitan perak untuk Tech Line.

Mirip dengan tampilan eksteriornya yang agresif, desain dasbor Sonet dibuat didesain sporty. Bagian paling menarik adalah adanya touch screen atau layar sentuh berukuran 10,2 inci yang mengakomodasi semua kebutuhan hiburan di dalam mobil.
Terdapat pula head unit yang sudah menggunakan tipe Connected Panel dengan HD touchscreen serta sistem hiburan dan navigasi.

Di bawahnya, terdapat beberapa tombol pengaturan dengan panel AC yang terlihat cukup unik jika dibandingkan mobil kebanyakan pada umumnya; berbentuk vertikal dan dilengkapi aksen krom.

“Kia Mobil Sonet ini tenaganya lebih spontan karena empat silinder. Kalau untuk sehari-hari saya pilih Mobil Sonet karena tenaga konstan dan lebih cepat naik,” ucap Ko Lung Lung sebagaimana ditayangkan pada akun YouTube Dokter Mobil – Tune Up & AC Services.

Secara harga, Ko Lung Lung menyebut bila harga Mobil Sonet lebih mahal sedikit dari Mobil Raize. Konsekuensinya ada dari keunggulan fitur dan efisiensi mesin 1.5 liter yang performanya impresif.

“Kia adopsi teknologi dr mobil mahalnya dia di Korea ke Mobil Sonet. Konsumsi BBM mobil ini juga irit, bisa di kisaran 1:14-15,” sebutnya dalam video.

Mesin Kia Sonet
Di Indonesia, Kia Sonet hadir dalam mesin berkapasitas 1.497 cc, 4 silinder, DOHC, Dual CVVT, Smartstream, Gamma II. Mesin ini punya tenaga 115 hp dengan torsi 144 Nm.

Tenaga ini disalurkan ke penggerak roda depan melalui transmisi manual 6 percepatan dan otomatis yang disebut Intelligent Variable Transmission (IVT).

Transmisi ini diklaim bisa membuat konsumsi bahan bakar mobil jadi lebih baik. Selain itu, teknologi mesin Smartstream diklaim hadir dengan ubahan yang membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih efisien.

Mode berkendara yang disematkan pada mesin ini ada 3. Mulai dari Eco, Normal dan Sport. Ketiganya menjadi pilihan mode berkendara yang bisa menyesuaikan karakter pengendara saat di jalanan.

Lantas, apakah performa Mobil Toyota Raize dengan turbo ini kalah impresif?

Mobil Toyota Raize, Mesin Turbo Enak Untuk Cruising di Jalan Tol

Mobil Toyota Raize ini hadir sebagai small SUV dengan inovasi mesin yang mumpuni. Sebab, Toyota membekali dengan mesin tiga silinder 1.0 liter yang disokong turbo. Jelas tenaganya jauh lebih oke daripada mesin serupa yang dipakai pada Toyota Agya.

Secara Spesifikasi Mobil Raize dibekali mesin bensin 998 cc 3 silinder turbo dengan kode 1KR-VET Mesinnya mampu menorehkan tenaga 97,8 PS pada 6.000 rpm dengan torsi 149 Nm di 2.400-4.000 rpm.

“Mesin 3 silindernya aja udah irit, ditambah turbo tenaganya jadi ada. Engine ini value for money, basisnya sama kayak Ayla, ditambah turbo tenaganya jadi wow di kelasnya,” jelas Ko Lung Lung.

Bagaimana dengan karakter mesin 1.0 turbo milik Mobil Raize tersebut?

Dalam videonya, pria dengan nama asli Thayne Finsenda Lika, menyebut bila akselerasi Mobil Toyota Raize ada jedanya untuk turbo lag. Jadi, pengemudi akan merasakan jeda saat sedang akselerasi misalnya untuk menyalip di jalan yang ramai.

Demikian pembahasan Perbandingan Spesifikasi Toyota Raize dengan Kia Sonet.

Sumber : autofun co id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *